JNE Meluncurkan Aplikasi MyJNE Yang Mendukung UKM



Wowtekno.com -  Transaksi jual-beli secara online sekarang menjadi berkah tersendiri bagi perusahaan jasa pengiriman dan logistik terbesar di Indonesia yaitu PT Jalur Nugraha Ekakurir (JNE).

Pada 2015, PT JNE berhasil mengukuhkan meningkatnya jumlah pengiriman barang. Total sebanyak 12 juta pengiriman barang, meningkat 4 juta dari tahun 2014.

Lalu jumlah tersebut, sebanyak 70 % pengiriman berasal dari transaksi toko online yang dilakoni para pebisnis pemula seperti UKM (Usaha Kecil dan Menengah).

Hal tersebut, JNE yang kini menghadirkan sebuah aplikasi yang bisa  mengakomodasi dan memenuhi segala aktivitas serta juga menjamin keamanan transaksi jual-beli online. Aplikasi apakah itu?

“Sebagai perusahaan terpercaya, kami akan berkomitmen untuk terus-menerus mendukung perkembangan industri logistik di Indonesia. Hal ini selaras dengan komitmen pemerintahan untuk menitik beratkan pada sektor perdagangan Indonesia, yang dimana JNE menjadi salah satu penyokongnya,” Ujarnya Presiden Direktur JNE Mohamad Feriadi.

My JNE sendiri yaitu sebuah aplikasi mobile terbaru yang diluncurkan JNE sebagai wujud nyata dukungan terhadap tumbuh kembangnya toko online yang kian meningkat.

Melalui My JNE, pelaku UKM toko online dan pembeli sendiri dapat mengetahui proses pengiriman serta memastikan proses penerimaan barang.

Dan selain itu, pengguna dapat mencari informasi tarif atau mengetahui kantor JNE terdekat sehingga tidak perlu repot-repot lagi mengakses website JNE hanya untuk melacak atau mencari informasi tarif pengiriman. Praktis bukan?

Kelengkapan fitur ini yang terdapat pada aplikasi My JNE bukan saja memudahkan pelanggan, tapi juga memberikan pengalaman yang berbeda. Misalnya saja fitur Search Air Waybill atau melacak proses pengiriman dan penerimaan barang dengan memasukan nomor resi pengiriman, pelanggan bisa dengan mudah juga mengetahui proses pengiriman barang atau status barang yang dikirim.

Kemudian fitur yang paling baru yaitu, di My JNE terdapat fitur My COD (cash on digital). Fitur ini juga memudahkan pelanggan melakukan pembayaran setiap transaksi langsung melalui aplikasi tersebut, layaknya seperti rekening bersama. Ketersediaan fitur inipun semakin dilengkapi dengan adanya fitur My COD Wallet. Fitur ini juga dapat membuat pelanggan bisa menjadikan nya wadah penyimpanan uang yang bisa digunakan kapan saja.

      


Untuk menikmati layanan dasar tersebut di aplikasi My JNE, seperti melacak dan mencari informasi-informasi tarif pengiriman paket serta lokasi kantor atau agen JNE yang terdekat, pengguna tidak perlu untuk melakukan registrasi. Akan tetapi untuk menikmati layanan My COD atau MY COD Wallet, setiap pelanggan tersebut harus melakukan registrasi dengan melengkapi syarat-syarat pendaftaran sebagai anggota.

Beragam fitur yang tersedia didalam aplikasi My JNE, aktivitas untuk jual-beli online seperti transaksi dan proses pembayaran barang yang dapat dilakukan hanya digenggaman. Kenyamanan pelanggan pun terjamin.

Aplikasi My JNE kini juga sudah tersedia di Google Play Store dan dapat diunduh secara gratis.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "JNE Meluncurkan Aplikasi MyJNE Yang Mendukung UKM"

Post a Comment