Terlihat Menyerah, Perusahaan Induk Google Akan Jual Boston Dynamics


Wowtekno.com - Alphabet Inc yang merupakan perusahaan induk Google, sepertinya 'menyerah' mengembangkan Boston Dynamics, perusahaan yang diakuisisinya pada tahun 2013 lalu. Kini, Alphabet Inc berkeinginan untuk menjual Boston Dynamics yang terkenal dengan hasil robot cheetah nya tersebut.

Dikutip dari Bloomberg (17/3), petinggi Alphabet Inc, kabarnya ingin menghapus pengembangan ambisius yang dihasilkan Boston Dynamics. Sebab, mereka berpendapat bahwa pengembangan robot tersebut sulit untuk dikomersialkan sehingga berencana untuk melepasnya.

Kabarnya, berdasarkan sumber terdekat dari Bloomberg, saat ini ada dua calon pembeli Boston Dynamics. Kedua calon pembeli itu ialah, Amazon dan Toyota Motor melalui Toyota Research Institute.

Kedua perusahaan itu, memang memiliki konsen pada robot. Amazon, sering memakai robot untuk memanfaatkan dan mempercepat pekerjaan. Sementara Toyota, saat ini memang dikenal sering melakukan uji coba membuat kendaraan dari kecerdasan robot.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Terlihat Menyerah, Perusahaan Induk Google Akan Jual Boston Dynamics"

Post a Comment