Simak Bagaimana Cara Opera Bersaing Di Pasar Indonesia


Wowtekno.com - Persaingan antar browser di Indonesia saat ini sangatlah ketat. Banyak inovasi-inovasi yang dilakukan para browser untuk memikat hati pengguna di Tanah Air, seperti Opera. Saat ini Opera sangat ingin memberikan pengalaman yang tak hanya sekadar browsing semata, namun memberikan manfaat bagi penggunanya.

"Opera melihat bagaimana membedakan dengan browser lain. Makanya kami selalu melakukan diversifikasi, satunya soal speed. Bagaimana Opera membantu para penggunanya berselancar di internet Misalnya saja, kalau ingin maksimal penggunaan, kami ada Opera for Android. Opera for Android ini ada fitur video boost di mana fungsinya untuk menghemat data internet," ucap Communication Manager Opera Indonesia, Kooswardini Wulandari dalam sesi media briefing di Jakarta, Kamis (17/3).

Menurutnya, semua browser memiliki keunggulan. Keunggulan ini tentunya akan disesuaikan dengan pemakaiannya, mulai dari tampilan hingga konten yang disajikannya.

"Browser adalah tools. Yang membedakan adalah relevansinya dengan pengguna. Konten yang relevan dengan pengguna. Jadi, setiap browser itu memiliki keunggulan berbeda-beda. Makanya, kami memberikan layanan yang memiliki relevansi dengan pengguna," lanjutnya.

Saat ini di Indonesia, pada bulan Februari 2016, Opera menyebut memiliki 30 juta pengguna aktif khususnya di perangkat mobile. Namun, pihaknya belum bisa memberitahukan target pertumbuhan pengguna sampai akhir tahun 2016 nanti. Bagi Opera, Indonesia adalah pasar besar setelah India dari sisi pengguna.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Simak Bagaimana Cara Opera Bersaing Di Pasar Indonesia"

Post a Comment