BOLT! Luncurkan Paket "Ultra Unlimited" dan Potongan 50%, Tertarik?


Wowtekno.com - BOLT! 4G Ultra LTE, anak perusahaan dari PT First Media Tbk, kini membuktikan bahwa pi#haknya adalah yang paling loyal dalam memberikan layanan internet unlimited alias tanpa batas lewat paket "BOLT! Ultra Unlimited".

Paket baru yang diluncurkan pada tanggal 17 Mei di Medan ini merupakan paket unlimited super cepat pertama di Indonesia yang tanpa batas dan tanpa syarat. Dicky Moechtar, Direktur PT First Media Tbk, mengatakan bahwa paket ini tidak memiliki batasan kuota atau FUP (Fair Usage Policy) sehingga pelanggan bisa browsing dan download sepuasnya.

"Tidak perlu khawatir lagi koneksi internet mati ketika sedang asyik hangout di cafe ataupun dalam perjalanan. BOLT! 4G Ultra LTE menjadi yang pertama, berbeda dari yang ada sebelumnya dengan klaim unlimited namun memberlakukan FUP dan banyak syarat lainnya," ujar Dicky dalam siaran resmi BOLT! (17/05).

Paket baru ini awalnya dibuat khusus bagi pelanggan di kota Medan yang menginginkan layanan akses mobile internet dengan harga yang hemat dan simpel, tanpa harus terus mengecek pulsa atau melakukan top up. Tapi BOLT kemudian menjadikan paket ini menjadi paket internet pasca bayar yang tersedia bagi semua pelanggan dengan harga Rp 249.000 per bulan.

"Hanya network kami yang bisa mengakomodasi traffic besar, seperti akses ke Youtube, Skype, dan lainnya. Dengan dukungan jumlah BTS 4G terbanyak dan Network Optimization yang kami lakukan, BOLT! 4G Ultra LTE meluncurkan paket unlimited di saat operator lain tidak memilikinya," kata Irwan Djaja, Wakil Presiden Direktur PT First Media Tbk.

Jika Anda belum memiliki perangkat 4G, BOLT! 4G Ultra LTE memberikan diskon sebesar 50 persen untuk pembelian Mobile WiFi (MiFi) nya selama 17 Mei 2016 sampai 22 Mei 2016 di lokasi BOLT!Zone terbaru di Plaza Medan Fair yang diresmikan bersamaan dengan peluncuran paket BOLT! Ultra Unlimited.

Tertarik? Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi Bolt.id,

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "BOLT! Luncurkan Paket "Ultra Unlimited" dan Potongan 50%, Tertarik?"

Post a Comment