telunjuk.com, Akan Menargetkan Pengguna Bertambah 10 Kali Lipat Di Akhir Tahun 2016



Wowtekno.com - Merayakan ulang tahun yang keempatnya, layanan yang merekomendasi dan membandingkan harga untuk belanja asli Indonesia, Telunjuk.com, percaya diri untuk menargetkan jumlah pengguna akan bisa tumbuh hingga 10 kali lipat pada akhir tahun 2016 ini.

Co-founder dan sekaligus Chief Marketing Officer Telunjuk.com Hanindia Narendrata Rahiesa mengatakan, sekarang jumlah pengguna sekitar 1,2 sampai 2 juta orang.

"Dengan jumlah pengguna 1,2 sampai 2 juta orang dalam tahun ini, kami menargetkan jumlah user yang cukup drastis pada akhir tahun ini. Kami mengharapkan akan bisa berkembang setidaknya 8 sampai 10 kali lipat dibandingkan dengan tahun lalu," kata Narendrata.

Target tersebut yang diharapkan dapat tercapai dilihat semakin tingginya jumlah pengguna internet yang senang untuk berbelanja online. Selain dari itu, beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Telunjuk.com yakin bisa untuk menarik pengguna yang lebih banyak.

"Perbedaan Telunjuk.com dengan pesaing lain, pertama kami punya visi yang sangat berbeda. Kami ingin menjadikan konsumen-konsumen di seluruh Indonesia lebih hemat dan cerdas dalam mengambil keputusan saat berbelanja secara online," ujar Narendrata.

Selain dari itu, perbedaan lainnya yaitu, Telunjuk.com tidak sekedar membandingkan harga suatu produk/barang, tetapi juga dari sisi lain yang biasa dilihat oleh konsumen. Misalnya dari kualitas, pengalaman berbelanja di suatu e-commerce dibandingkan juga dengan e-commerce lain.

Menurutnya, sejak 4 tahun berkiprah di Indonesia, sudah lebih dari 65 e-commerce yang bekerja sama dengan Telunjuk.com. Ia mengatakan kerja sama tersebut yang dilakukan antara platform asli di Indonesia dan toko online dengan cara mengirim traffic pengguna.

"Kalau platform membandingkan harga ini beda dengan yang lain. Kita mengirimkan traffic pengguna yang memang sudah berpotensial untuk berbelanja di e-commerce tersebut,".

Narendrata mengungkapkan sekarang sebanyak 40 juta produk/barang sudah dibandingkan di Telunjuk.com. Pengguna biasanya mencari informasi-informasi untuk produk seperti smartphone, pakaian, sepatu hinggakecantikan.

"Tahun ini kami mencoba ke beberapa negara, kami pelajari kulturnya dalam berbelanja online. Kami memilih Asia Tenggara karena negara-negara ini sudah lebih baik dalam berbahasa Inggris," ujar Narendrata.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "telunjuk.com, Akan Menargetkan Pengguna Bertambah 10 Kali Lipat Di Akhir Tahun 2016"

Post a Comment